Gado-gado dengan segala variasinya ada di banyak daerah di Indonesia adalah hidangan khas Nusantara yang bukan hanya dinikmati warga NKRI, melainkan sudah ngetop secara global. Bagaimana dengan Ketoprak (Jakarta atau Betawi, Karedok (khas Sunda) atau Tipat Cantok (khas Bali) yang juga berbahan dasar alias berbumbu utama kacang?
Baiklah, lain kali kita selidiki rahasia Tipat Cantok, Ketoprak, Karedok dan hidangan khas Nusantara lainnya. Kali ini ayo kita perhatikan laporan jagoan kuliner asal Buleleng, Bali Utara, yang profesi utamanya dokter hewan, yang juga pernah jadi relawan untuk merawat sapi Bali - ketika Gunung Agung meletus tahun 1963 eh maksudnya tahun 2017.
Drh. I Nyoman Wacika, di tengah kesibukannya merawat hewan dan binatang peliharaan seperti kucing, sambil menikmati macetnya Jakarta atau BSD City, Tangsel, Om Nyoman begitu biasa disapa oleh sesama rekan WA Groupnya, melaporkan tentang kelezatan Gado-gado Kang Didi asal Kuningan, Jawa Barat yang menjadi penjual gado-gado di BSD gara-gara tidak dapat pekerjaan tepat.
Justru karena menjual gado-gado, maka Kang Didi hidupnya lebih sejahtera dan mandiri. Menjadi karyawan bukan selalu pilihan. Wiraswasta di bidang kuliner adalah sangat menjanjikan dewasa ini.
Tanpa berpanjang kata, ayo kita saksikan video report oleh Jagoan Kuliner, Drh. I Nyoman Wacika. Selamat menyaksikan, semoga mendapat inspirasi yang maknyus untuk menikmati wisata kuliner di sekitar Bumi Serpong Damai, Tangsel, Provinsi Banten.
Om Wacika |
Drh. I Nyoman Wacika, di tengah kesibukannya merawat hewan dan binatang peliharaan seperti kucing, sambil menikmati macetnya Jakarta atau BSD City, Tangsel, Om Nyoman begitu biasa disapa oleh sesama rekan WA Groupnya, melaporkan tentang kelezatan Gado-gado Kang Didi asal Kuningan, Jawa Barat yang menjadi penjual gado-gado di BSD gara-gara tidak dapat pekerjaan tepat.
Justru karena menjual gado-gado, maka Kang Didi hidupnya lebih sejahtera dan mandiri. Menjadi karyawan bukan selalu pilihan. Wiraswasta di bidang kuliner adalah sangat menjanjikan dewasa ini.
Tanpa berpanjang kata, ayo kita saksikan video report oleh Jagoan Kuliner, Drh. I Nyoman Wacika. Selamat menyaksikan, semoga mendapat inspirasi yang maknyus untuk menikmati wisata kuliner di sekitar Bumi Serpong Damai, Tangsel, Provinsi Banten.
Silahkan share blog khusus kuliner ini demi jayanya Kuliner Nusantara tercinta di seluruh dunia.
Comments
Post a Comment