Skip to main content

Coba Resep Baru Yuk

Wisata Kuliner

Translate

Special recipe Crab Oyster Sauce paling maknyus

Selain Udang Asam Manis, para penggemar seafood pada umumnya sangat menyukai kepiting yang bisa dimasak dengan berbagai resep, misalnya Kepiting Saus Padang, juga bisa dimasak dengan resep asam manis. 

Cara lainnya adalah memasak kepiting dengan oyster sauce atau Kepiting Saus Tiram. Barangkali anda sudah pernah menikmatinya ketika wisata kuliner ke Muara Angke, Jimbaran Bali atau mungkin ketika anda jalan-jalan ke Bangka Belitung yang juga terkenal dengan hidangan seafood.
 
Resep Kepiting Saus Tiram, resep seafood, Crab Oyster Sauce recipe, wisata kuliner,
Kepiting Saus Tiram. Image: qudapan.blogspot.co.id
Ada baiknya sesekali kita mencoba resep Kepiting Saus Tiram di dapur kita sendiri. Buatlah sebuah kejutan untuk keluarga anda. Mereka akan menyukainya. Yang penting anda siapkan kepiting segar, apalagi kalau anda bisa mendapatkan kepiting yang masih hidup di pasar ikan.

Anda tidak perlu khawatir dengan cara memasaknya. Bayangkan saja betapa lezatnya Kepiting Saus Tiram. Lidah anda akan menikmati rasa manis, asam, dan sedikit pedas dari Kepiting Saus Tiram yang merupakan santapan yang wajib bagi para penggemar seafod.

 Bahan yang harus disiapkan untuk memasak Kepiting Saus Tiram :

·       6 ekor kepiting segar (boleh lebih kalau ada, dan sesuaikan takaran bumbu dan bahan lainnya)
·         5 sdm saus tomat
·         4 sdm saus tiram
·         3 sdm saus sambal botolan
·         2 sdm cabai merah yang sudah digiling (tidak juga gak apa-apa)
·         Merica bubuk secukupnya
·         Air secukupnya
·         Gula pasir secukupnya
·         Garam dan penyedap secukupnya
·         Minyak Goreng secukupnya

Bumbu Halus yang harus anda siapkan ketika memasak Kepiting Saus Tiram :

·         5 biji cabai rawit merah (tumis layu)
·         5 biji bawang merah (tumis)
·         3 siung bawang putih (tumis)
·         2 cm jahe (haluskan)

Resep Kepiting Saus Tiram, resep seafood, Crab Oyster Sauce recipe, wisata kuliner,
Kepiting Saus Tiram Maknyus. Image: resepnasional.com
Cara memasak Kepiting Saus Tiram yang baik dan benar supaya semakin lezat:

·         Rebus Kepiting sampai matang, lalu belah kepiting menjadi 2  bagian
·         Panaskan wajan yang berisi minyak goreng, kemudian masukkan semua bumbu halus di tumis sampai harum
·        Tambahkan saos tiram, saos tobat, cabai merah giling dan sisa bahan lainnya aduk hingga merata
·        Masukkan Kepiting rebus, aduk-aduk hingga merata, dan masak sampai kuahnya sedikit mengental agar bumbu meresap kedalam daging Kepiting
·        Jika sudah matang, angkat dan sajikan diatas piring. Supaya menarik anda bisa menghiasnya dengan irisan timun atau daun mint sesuai selera anda.

Kalau dipikir-pikir tidak terlalu sulit untuk memasak hidangan lezat ini. Kalau anda memasak Kepiting Saus Tiram ini beberapa kali, anda akan ahli dan bisa menyaingi chef terkenal dikota anda. Anda bisa merencanakan untuk membuat rumah makan khusus kepiting atau seafood restaurant. 

Yang paling penting anda punya semangat tinggi untuk mencoba resep seafood lainnya, sehingga restaurant anda punya beberapa variasi menu. Tidak perlu terlalu banyak, sehingga pelanggan anda selalu datang kembali, bahkan mereka akan membawa keluarga dan teman-teman mereka. 

Comments

Popular posts from this blog

Semur Jengkol ala Betawi, a secret recipe from paradise

Indonesia sangat kaya ragam jenis bahan makanan yang jika dimasak dengan baik dan benar pasti sangat lezat. Buah Jengkol adalah salah satu bahan yang mengundang selera. Jengkol sering dihubungkan dengan aroma khasnya. Baunya sering dibandingkan dengan aroma durian, yang memang tidak semua orang menyukainya. Tapi anda harus ingat, Jengkol adalah salah satu komoditas bernilai tinggi, yang bisa membuat anda kaya raya jika anda punya kebun pohon Jengkol, atau kalau anda menjadi distributor Jengkol. Anda bisa menjadi "Juragan Jengkol" lho, bahkan bisa dijual online.  Namun, kalau anda punya semangat petualangan yang tinggi, dan punya hobi wisata kuliner - kalau belum pernah menikmati Semur Jengkol, maka anda belum bisa disebut sebagai pecinta kuliner sejati.  Semur Jengkol. Image: kulinernikmatalaicutt.blogspot.co.id Jengkol juga seolah-olah identik dengan seni kuliner Betawi, Jakarta. Ternyata orang Sunda dan beberapa daerah di Sumatera juga memiliki resep rahasia ...

Bebalung Sapi khas Lombok. Resep rahasia lengkap dengan video demo. Maknyus

Selain wisata kuliner ke Bandung, Jogjakarta, Belitung atau Bali, barangkali anda sudah pernah liburan dan sekaligus mencoba makanan khas Lombok, Nusa Tenggara Barat seperti Ayam Taliwang dan Pelecing Kangkung. Namun, liburan ke Lombok, rasanya kurang sempurna tanpa mencicipi kuliner khas lainnya, Bebalung Sapi.  Masakan khas ini cocok sekali bagi kita yang doyan dengan menu-menu sejenis sop atau gulai dari daging sapi dan tetelan tulang yang masih muda. Masakan bebalung khas ini dibuat hanya dengan beberapa bahan dan bumbu saja yang pastinya tidak akan sulit untuk kita siapkan. Anda bisa membeli bahannya di pasar terdekat.  Bebalung Sapi Lombok. Image: konfrontasi.com Bebalung Sapi paling mantap jika disantap dalam keadaan panas di suasana sore hari atau saat makan siang yang sedikit dingin dan tentunya disantap bersama-sama dengan keluarga atau teman arisan, bahkan saat reunian. Yang unik dari Bebalung ini adalah karena masyarakat asli Lombok percaya bahwa set...

Ayo masak Sate Lilit khas Bali

Barangkali anda pernah berlibur ke Bali yang indah permai, yang kaya dengan seni dan budayanya ke seluruh dunia ini. Ternyata, Bali juga terkenal dengan berbagai masakan khas Bali seperti bebek atau ayam betutu, lawar, kue atau jaja lak lak dan sebagainya. Selain itu, ada pula Sate Lilit yang bisa dimasak dengan ikan tuna, dan terbukti enak pula jika anda memilih daging ayam untuk dijadikan sebai sate lilit. Pada jaman dahulu, sate lilit hanya dibuat pada kesempatan khusus seperti upacara adat di Bali, misalnya pada upacara pernikahan, namun karena pariwisata di Bali begitu berkembang pesat, akhirnya sate unik ini juga bisa dihidangkan di hotel berbintang. Setelah era reformasi, wisata kuliner semakin berkembang di Indonesia, begitu pula di Bali. Kalau anda belum sempat liburan ke Bali yang indah, baik untuk menonton tari kecak atau jalan-jalan ke Pantai Kuta atau Jimbaran untuk wisata kuliner, maka anda juga bisa “wisata kuliner” di rumah anda. Jangan khawatir, sate lilit in...

Enjoy Life